Bangka Belitung – Program kerja LDII tidak hanya mengaji, banyak kegiatan-kegiatan sosial keagamaan yang dilaksanakan oleh LDII di semua tingkatan, mulai dari Pengurus Anak Cabang (PAC), Pengurus Cabang (PC), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).
Inilah kegiatan-kegiatan LDII di Bangka Belitung di bulan Mei 2017:
1. (01/05) PAC LDII Lasar melaksanakan gotong-royong pembuatan pondasi Masjid H. Marsidin di Dusun Batumana, Desa Lasar, Kecamatan Membalong, Kabupaten Belitung.
2. (7/5) DPD LDII Belitung menggelar Pengajian keakraban Remaja Usia Nikah (Unik) di masjid Darul Ikhsan Majlis Taklim PAC LDII Paal Satu, Kecamatan Tanjungpandan Kabupaten Belitung. Koordinator Acara
Ridwan Wicaksono, S,PdI berharap, kegiatan ta’aruf ini bisa berlanjut kejenjang pernikahan.
3. (11/5) PC LDII Tanjungpandan melaksanakan gotong-royong pengecoran pondasi Gedung Aula di Desa Dukong, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.
4. (12-14/5)
KDMI Babel menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) dengan mengusung tema ”Leadership, Entrepreneurship and Religion” bernuansa Camping.
5. Ikhtibar Santri Halaqoh Tahfidzul Qur’an (HTQ) ”Nurul Qur’an” di Masjid Ar-Royyan Semabung Pangkalpinang Bangka (12/5). Ikhtibar adalah Ujian lisan dan tertulis kepada seluruh Santri yang mengikuti program HTQ. Ini dilaksanakan per-4 bulan sekali untuk menguji, sejauh mana penguasaan hafalan yang sudah dihafalkan oleh peserta didik. Sebanyak 18 Peserta HTQ ikutserta dalam Ikhtibar satu Juz yang digelar oleh Halaqoh Nurul Qur’an.
6. (14/5) DPD LDII Bangka mengadakan Lomba Futsal, lomba balap bakiak, lomba bola volli, lomba tarik tambang dan lomba mewarnai di Hlmn Masjid Baitussalam, Sripemandang, Sungailiat, Bangka.
7. (16/5)
Ketua DPW LDII Ari Sriyanto, S.Pdi hadiri ”Dialog Tokoh Lintas Agama” bersama Menteri Agama NRI di Hotel Novotel, Pangkalpinang.
8. (18/5)
KDMI Babel menghadiri undangan Penanaman pohon dari Kepala Badan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) BATURUSA CERUCUK di Kebun Kehormatan Rimbawan, Belilik, Bangka Tengah.
Kegiatan juga dihadiri oleh Raden Andik Jaya Prawira Duta Lingkungan Bersepeda Mengelilingi Indonesia.